Tips Tepat Cara Memperbaiki Mesin Cuci 2 Tabung

Mesin cuci 2 tabung - cukup banyak dipergunakan orang karena harganya yang relatif lebih murah. Tetapi proses pencucian dan pengeringannya tidak semudah mesin cuci 1 tabung, karena pakaian harus dipindahkan dulu ke tabung pengeringnya. Lalu, bagaimana cara memperbaiki mesin cuci 2 tabung? Apakah Anda ingin mencoba cara memperbaiki mesin cuci sendiri atau minimal mengetahui caranya? Silakan simak tips kali ini, ya.
Mesin cuci 2 tabung dapat rusak akibat penggunaan yang tidak sesuai instruksi buku panduan atau akibat tidak dirawat dengan benar. Berikut ini beberapa tips cara memperbaiki mesin cuci 2 tabung berdasarkan kerusakannya, antara lain:

1) Jika bagian tabung pencuci yang rusak
Tabung pencuci pada mesin cuci 2 tabung dibuat terpisah. Ada beberapa kerusakan yang cukup sering terjadi pada tabung pencuci, misalnya tidak bisa berputar, dimana putaran tabungnya lemah dan terdengar berdengung. Cara memperbaikinya tidak terlalu rumit, pertama coba buka penutup belakang mesin cuci. Nanti akan terlihat timer pencuci lalu cek suaranya, jika tidak terdengar suara apa-apa periksa timer dengan alat multi tester.
mesin cuci 2 tabung sharp,memperbaiki pengering mesin cuci 2 tabung,memperbaiki pengering mesin cuci sanken 2 tabung,memperbaiki pengering mesin cuci,penyebab pengering mesin cuci tidak berputar,

Baca Juga : Penyebab dan Mengatasi  Mesin Cuci Yang Tidak Mau Berputar

Cara mengetesnya bagian panel kontrol dibuka, putar ke kanan searah jarum jam, jika masih terkoneksi lakukan pengecekan pada bagian kabel instalasi mesin cuci. Sering kali mesin cuci rusak akibat kabelnya digigit tikus. Bila kabel yang rusak, ganti saja dengan kabel baru. Tapi jika kabel masih utuh berarti motor tabung pencuci yang bermasalah, Anda bisa mengganti motor tersebut. Namun bila kabel dan motor tidak berkendala, suara mesin masih berdengung dan tidak bisa dipakai, lakukan pengecekan pada kapasitor dan gear box. Ganti dua komponen mesin tersebut dengan komponen baru jika terjadi kerusakan.

2) Jika bagian tabung pengering yang rusak
Kerusakan kedua yang sering terjadi ialah pengering mesin cuci tidak berputar. Hal ini dapat menyulitkan aktivitas pencucian, meski pakaian bisa dikeringkan dengan cara dijemur diluar. Cara pengecekannya sama dengan cara pengecekan pada tabung pencuci, penyebabnya juga hampir sama. Cara memperbaiki mesin cuci 2 tabung selanjutnya adalah apabila kabel dan tali rem yang rusak atau putus akibat digigit tikus maka lakukan penggantian pada keduanya. Selain itu, jangan lupa untuk merawat mesin cuci dengan cara memasang panel pengaman anti tikus serta taruh kamper di bagian dalam atau bagian belakang mesin cuci agar tikus tidak merusak kabel dan tali rem lagi. Namun jika kapasitor, motor dinamo dan timer pengering yang rusak sebaiknya periksakan dulu ke teknisi sebelum mengganti dengan yang baru.

3) Jika air pada mesin cuci bocor atau keluar terus
Kerusakan terakhir yang cukup sering terjadi pada mesin cuci adalah air yang meluap dan keluar terus menerus dari lubang pembuangan. Sebelum mengecek penyebabnya, ada baiknya Anda mengetahui cara menggunakan mesin cuci 2 tabung. Mesin cuci ini memiliki seal pembuangan untuk tempat mengalirkan air, maka Anda harus rajin merawat seal pembuangan itu. Anda cukup membersihkan dan mengeluarkan benda yang menganjal seal pembuangan jika kotor atau terganjal sesuatu. Namun jika seal sudah kaku, berkarat atau sobek berarti Anda harus melakukan pergantian seal pembuangan tersebut.

Itulah tips mudah cara memperbaiki mesin cuci 2 tabung dan penyebab kerusakannya. Anda dapat melakukannya sendiri atau meminta bantuan teknisi yang berpengalaman. Tidak perlu panik bila mesin cuci tak berfungsi secara optimal, coba cek bagian belakang mesinnya. Namun jika Anda awam dengan mesin dan cara bekerjanya sebaiknya lakukan pengecekan dan perbaikan mesin cuci dengan bantuan orang lain saja.